Wisata air panas memang menawarkan sensai tersendiri, Konon selain bisa dibuat terapi, kandungan air ini juga di percaya mampu mengobati penyakt kulit dan rematik Dan biasanya kawasan obyek wisata yang biasa disebut juga dengan nama Hot Spring ini juga sudah dilengkapi fasilitas Resort dan pendukung lainnya. malah ada yang sudah di lengkapi gazebo yang membuat pengunjung makin betah dan merasa nyaman. Memang suasana dan suhu yang membalut agak beda dengan wisata air terjun yang banyak tersebar di indonesia, Kemudian dimana saja sih lokasi wisata air panas yang kita punyai..? Kalau anda ingin mengetahui, ikuti laporan khas situs tips wisata murah di bawah berikut, yang kami rangkum dari beberapa sumber
wisata air panas ciater
Wisata air panas yang terletak di kaki gunung Tangkuban Perahu tepatnya di Desa Ciater, Kecamatan Jalancagak Kab. Subang ini jadi salah satu obyek wisata air panas yang populer di Indonesia. Selain mencuci mata dengan pemandangan asri khas pegunungan, area seluas 30 Ha ini juga sudah dilengkapi dengan fasilitas yang memadai,seperti kolam rendam air panas, perahu dayung, lahan perkemahan, kolam pancing, restaurant dan bar. Tidak hanya itu, di area tersebut juga bisa anda jumpai Pusat Pacuan Kuda Ciater yang terletak dalam kawasan Ciater Highland Resort. Laan seluas 7000 m2 sengaja diperuntukan untuk pacuan kuda termasuk istal dan fasilitas pendukung lainnya
Tarif Masuk :1. Tiket masuk obyek wisata Rp 14.000./Orang.
2. Tarif Kolam Pemandian atau kamar mandi Rp. 80.000/Orang.
3. Tarif Kolam Pemandian sederhana Rp. 20.000 – Rp. 55.000 untuk sekali mandi.
wisata air panas sentul
wisata air panas sentul ini berada di taman wisata alam gunung pancar , Citeurep, Kabupaten Bogor. jawa barat. Pemandangan menuju kawasan ini dikepung oleh tanaman pinus yang daunnya melambai lambai yang menyegarkan pandangan mata. Hot Spring sentul kadar air panasnya minim kandungan, belerang yang dipercaya sangat bermanfaat untuk pengobatan penyakit kulit dan rematik. Untuk bisa kelokasi, kalau anda berkendaraan mobil pribadi dari arah jakarta, bisa lewat tol jagorawi keluar di gerbang tol sirkuit sentul ambil kanan, Setelah itu anda tinggal ikiti petunjuk arah selanjutnya, atau jalan lurus aja kedepan
Tarif Masuk :1. Tiket masuk obyek wisata Rp.1000 per orang, mobil Rp.2000, motor Rp.1000, sepeda gunung Rp.5000.
2. Kolam Pemandian Rp. 50.000/Orang.
Wisata Air Panas Semurup Kerinci
Yang ini tergolong unik. karena di lokasi wisata air panas semurup kerinci ini selain mandi air hangat yang mengandung mineral dan berkhasiat untuk kulit, kita juga bisa menikmati telur bebek atau pisang yang dimasak dengan cara direbus didalam kolam air panas vulkanik. Sumber air panas utama yang luasnya sekitar 100 meter dibatasi tembok tinggi dan dipagar besi. Sedang pada kolam air panas utama dengan diameter sekitar 300 meter itu bermunculan sumber mata air yang terlihat seperti mendidih dalam periuk. Kalau mau mandi air panas ditempat yang agak rapi dan bersih, pengunjung disediakan tempat di resort yang bernama Giritirta Hot Spring & Spa. Cuma kalau mau mengunakan fsilitas di sini,pengunjung harus bayar. Oh ya posisi wisata air panas kerenci ini berada di di Taman Nasional Kerinci Seblat (TNKS) kabupaten kerinci
Tarif Masuk :1. Kolam Pemandian resort Rp. 50.000/Orang.
Wisata Air Panas Pacet
Untuk aanda yang berda di wilayah jawa bagian timur, Di lereng gunung Welirang, Kecamatan Pacet Kabupaten Mojokerto Jawa Timur yang berada diketinggian ±600 m dari permukaan laut itu. anda bisa memanjakan badan dengan cara mandi air panas di sana ada empat macam kolam dengan berbagai tingkat suhu, mulai dari kolam dingin, sedang, panas dan sangat panas. Kalau anda hobi ancing, tersedia juga kolam pemancingan ubalan yang dilengkapi dengan tempat bermain untuk anak anak sepeda air sampai bermain sepak bola juga di sediakan disana. Tak kalah menariknya sepanjang perjalanan menuju lokasi. anda akan disajikan pemandangan beningnya air yang mengaliri sungai dengan udara khas perbukitan yang sejuk. Ok Salam wisata keluarga indonesia