Rabu, 15 Agustus 2012

Membuat Kue Putri Salju Buat Hidangan Lebaran

[kue putri salju]

Cara membuat Kue Kering Putri Salju keju ini bisa langsung dipraktekan dirumah untuk lebaran nanti. Selain bahan yang digunakan mudah didapat di pasar tradisional maupun supermarket, harganya juga bersahabat dengan kantong kita

Cara meghidangkan juga simpel. karena hanya butuh toples topls plastik berukuran sedang atau kecil dengan motiv kembang atau terserah selera. Sepertihalnya Resep kue kering nastar selai nanas yang sudah diposting bulan lalu. Ramuan resep Kue Putri Salju inipun masih memberdayakan kuning telur dan keju. Untuk lebih jelasnya ikuti resep dibawah berikut

Bahan yang diperlukan untuk membuat Kue Putri Salju :
  • 175 gram margarin
  • 3 kuning telur
  • 100 gram keju edam parut
  • 1/4 sendok teh garam
  • 175 gram tepung terigu, ayak
  • 30 gram tepung maizena
  • 350 gram gula bubuk. Untuk taburan
Kemudian cara membuat Kue Putri Salju adalah sebagai berikut :
  • Siapkan loyang pipih, olesi dengan margarin, sisihkan
  • Kocok margarin hingga mengembang, masukkan telur dan terus kocok hingga mengembang
  • Masukkan tepung terigu, maizena, aduk rata, tambahkan keju edam dan garam, aduk rata hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk
  • Ambil satu sendok teh adonan. bentuk bola, taruh di atas loyang, beri jarak
  • Panggang dalam oven dengan temperatur 160 derajat celcius selama 15 menit hingga matang
  • Dinginkan dahulu, taburi dan lumuri dengan gula bubuk, hingga seluruh bagian kue tertutup gula, simpan dalam stoples kedap udara.

Nah bahannya sangat mdah didapat dan gampang cara membuatnyakan... setelah kue putri salju tersebut jadi. sebaiknya disimpan dalam toples yang tertutup rapat. Selain tidak mudah mlemplem karena angin,, rasanyapun juga tetap legit. Selamat mencoba.


◄ Newer Post Older Post ►