Pola angin rata - rata di wilayah Bali dan Nusa Tenggara 05 - 28 km/jam. Tinggi gelombang laut di perairan utara Bali adalah 0,5 – 1,5 meter; perairan selatan Bali adalah 0,75 - 2,5 meter; Selat Bali adalah 0,75 - 2,0 meter; dan Selat Lombok adalah 0,5 – 2,0 meter.
Berdasarkan kondisi di atas, hingga hari Minggu (10/1), BKMD tetap mengimbau masyarakat untuk mewaspadai terjadinya hujan dengan intensitas sedang disertai badai petir dan angin kencang secara tiba-tiba yang bersifat lokal terutama di wilayah Bali bagian tengah dan selatan. Namun, menurut perkiraan, hujan berpetir tersebut hanya akan berlangsung dalam waktu yang tidak terlalu lama.