Selasa, 06 Januari 2009

Pantai Sanur

Pantai Sanur adalah salah satu pantai yang menarik di pulau Bali. Letaknya enam kilometer dari pusat kota Denpasar. Kalau dari Kuta, jaraknya sekitar 15 km ke arah timur. Pantai berpasir putih dan lembut ini terbentang sepanjang tiga kilometer dari utara ke selatan dengan garis pantai menghadap ke timur. Karena itulah gerakan matahari terbit terlihat dengan jelas dari pantai ini.

Kawasan pantai Sanur merupakan alternatif bagi para pelancong yang kurang menyukai suasana hiruk semacam Kuta, Legian dan Seminyak. Di Sanur, ketenangan dan kenyamanan jauh lebih terasa. Namun, dibandingkan dengan Kuta, tarif hotel di kawasan Sanur umumnya relatif lebih mahal.

Kawasan Sanur sendiri mulai dikenal sebagai kawasan wisata Bali sejak berdirinya hotel Bali Beach (sekarang Inna Grand Bali Beach). Inilah hotel besar pertama di Bali. Sejak saat itu, pantai Sanur semakin ramai di kunjungi oleh pelancong. Kini, pantai Sanur menjadi kawasan rekreasi bukan hanya bagi pelancong, tetapi juga bagi penduduk Denpasar terutama di hari Minggu atau hari-hari libur lainnya.

Pantainya yang bersih dan ombaknya yang berdebur jauh di tengah, membuat pantai Sanur menjadi tempat yang menyenangkan untuk berenang, bermain kano, atau snorkeling. Tak perlu mahir berenang, kamu bisa nyempung ke air laut yang menjangkau bibir pantai. Soalnya, kedalamannya cuma setinggi dada orang dewasa. Tapi kalau tetap khawatir, kamu bisa menyewa pelampung yang disediakan di tepi pantai dengan tarif Rp 5 ribu sepuasnya. Walau pun biasanya, sih, pelampung-pelampung itu disewa oleh anak-anak kecil yang takut berenang.

Jika ingin bermain kano, kamu juga dapat menyewanya di tepi pantai. Tarif sewanya Rp10 ribu untuk digunakan sepuasnya. Begitu juga peralatan snorkeling dengan tarif sewa sebesar Rp 25 ribu kamu dapat menggunakan sepuasmu. Tapi tidak untuk peralatan menyelam. Peralatan rekreasi ini, harganya jauh lebih mahal. Tempat penyewaannya pun nggak banyak, meskipun nggak sulit juga untuk didapat. Kamu harus merogoh kocek sebesar Rp 400 ribu untuk satu sesi penyelaman

Akses
Kawasan Sanur dapat dicapai dengan mudah dengan kendaraan apa pun. Dari Kuta kamu dapat menjangkaunya melalui jalan by pass yang lebar dan mulus. Pantai Sanur sendiri merupakan tempat keberangkatan dan kedatangan jika kamu mau melancong ke Nusa Penida.

Akomodasi dan sarana lain
Dibanding Kuta, di kawasan Sanur terdapat lebih banyak hotel berbintang yang memiliki fasilitas lengkap. Bahkan, sebagian dari hotel mewah tersebut “memiliki” private beach di area belakang. Selain hotel, di Sanur juga terdapat banyak villa dan resort dengan suasana yang sangat tenang dan nyaman. Tentu dengan harga yang menawan juga.

Di sekeliling kawasan, banyak berderet kios yang menjual barang kerajinan seperti baju, kain, kalung, gelang, sandal, topi dan pernak-pernik lainnya. Harganya nggak terlalu mahal. Tapi, tetap saja, jangan malu untuk menawarnya. Jika cerdik, kamu bisa memperoleh barang setengah dari harga yang ditawarkan.

Untuk urusan makan, tak usah khawatir. Di Sanur terdapat banyak kafe dan restoran yang menawarkan berbagai macam menu dengan cita rasanya masing-masing. Berbagai restoran cepat saji juga terdapat di sini.

Penyewaan Kendaraan
Seperti di Kuta, di kawasan Sanur juga terdapat banyak tempat penyewaan kendaraan dari mobil, motor hingga sepeda, dengan tarif yang hampir sama dengan yang berlaku di Kuta.

Setiap bulan Agustus, masyarakat Sanur khususnya yang bergelut di dunia pariwisata selalu menyelenggarakan Sanur Village Festival yang menyuguhkan berbagai macam acara hiburan tradisional, atraksi, pawai, dan pameran.

Museum Le Meyeur
Di Sanur terdapat museum yang cukup terkenal yakni Museum Le Mayeur. Museum ini menyimpan karya-karya A.J. Le Mayeur, seorang maestro asal Belgia yang menetap di Bali sejak 1937 dan menghabiskan usianya di kawasan Sanur. Le Mayeurlah yang pertama kali memperkenalkan pantai Sanur pada dunia luar.
◄ Newer Post Older Post ►